Minggu, 23 Juli 2017

Harga Kelebihan kekurangan Vivo V5s

Harga Kelebihan kekurangan Vivo V5s dan Spesifikasi

Harga Kelebihan kekurangan Vivo V5s dan Spesifikasi – Hp ini merupaka suksesor dari vivo v5 yang telah mengalami peningkatan di sektor penyimpanan, desain back cover mirip Vivo V5 plus serta bagian depan yang mirip V5, sedangkan spesifikasi maupun fitur lainnya tak jauh beda dengan V5. Vivo V5s ini mengusung memori internal 64GB yang masih bisa di perluas melalui micro SD hingga 256 GB, namun sayang jenis slot kartu memorinya masih hybrid.

Memiliki julukan “Perfect selfie” Vivo V5s ini di bekali kamera depan 20 Mega Pixel yang di lengkapi dengan soft light sebagai media penerangan saat memotret di area minim cahaya. di sektor layar, hp ini masih mengusung layar 5,5 inchi dengan resolusi HD dengan lapisan pelindung gorilla glass 3 berteknologi 2,5D sehingga layarnya lebih tahan terhadap goresan dan tampak melengkung berkat teknologi 2,5D.

Untuk info spesifikasi dapat dilihat pada tabel dibawah ini, dilanjutkan dengan review Harga Kelebihan kekurangan Vivo V5s
       
Harga
  • Rp 3,2 jutaan
  • Update Harga & Review dibawah
Layar
  • IPS 5,5 inchi, HD 1280 x 720 pixel
  • Fitur : Gorilla glass 3 2,5D
Konektivitas
  • SIM : Dual SIM
  • Jaringan : 2G, 3G dan 4G LTE
  • Lain : USB V2.0, OTG, Wi-fi, hotspot, Bluetooth, GPS
  • Sensor : Fingerprint, Accelerometer, Proximity, Light, E-Compass, Gyro
Memory
  • Internal : 64 GB
  • Micro SD : Hybrid Upto 256 GB
  • RAM : 4 GB
O.S
  • Android Marsmallow 6.0
  • FuntouchOS 3.0
Hardware
  • Processor : Octa core 1,5 GHz Mediatek Mt6750
  • GPU : Mali T80 MP2
Kamera Utama
  • 13 MP f/2.2
  • Fitur : LED flash, Normal, Face Beauty, Panorama, HDR, Night, PPT, Pro, Videos, Fast, Slow, Watermark, Camera Filter, Voice Capture, Touch Capture, Palm Capture, Timer
  • video : 1080p@30fps
Kamera Depan
  • 20 MP f/2.0
  • Fitur : LED Flash (soft light) Face Beauty, Videos, Voice Capture, Touch Capture, Palm Capture, Timer, Gender Detection, Mirrored Selfie
Baterai
  • Li-ion 3000 Mah non removable
Lain
  • Audio Hi-Fi AK4378
  • Smart split


Desain Keren Metalic Look, Padahal Bukan
Vivo v5s ini memiliki bodi tipis dengan finishing metal sehingga tampak seperti terbuat dari metal, padahal bodinya masih terbuat dari plastik. Meskipun masih terbuat dari plastik, namun desain V5s ini tampak mewah dengan dimensinya yang tipis.

Layar berteknologi 2,5D berlapis gorilla glass
Pada sektor layar, Vivo v5s ini tak jauh berbeda dengan V5. Ukurannya masih 5,5 inchi dengan resolusi HD serta sudah terlapisi gorilla glass 3 dengan kaca 2,5D sehingga layar hp ini kuat dari berbagai goresan ringan dan tampak elegan yang agak melengkung berkat teknologi 2,5D.

Keamanan Sidik jari, Respon cepat & Akurat
Vivo V5s ini telah di sematkan sensor fingerprint yang terletak pada tombol homenya, sensor ini dapat menampung hingga 5 sidik jari berbeda. performa sensor ini pun sangat cepat dan akurat, untuk membaca sidik jari sensor ini hanya membutuhkan waktu sekitar 0,2 detik saja.

Dapur Pacu Octacore dengan RAM 4GB
Hp ini memang di khususkan untuk fotografi, terutama foto selfie. namun bukan berarti sektor lainnya kurang bagus, di sektor perforrma hp ini di bekali processor octa-core 1,5 GHz dengan chipset Mediatek MT6750 yang di duetkan dengan RAM 4GB. Performa yang di hasilkan dari perpaduan hardware tersebut cukup memuaskan, performa multi tasking maupun performa komputasinya tergolong cepat.

Kamera Selfie 20 MP + Soft light
Kamera depan milik vivo v5s ini masih menggunakan sensor buatan Sony seri IMX376 yang sama dengan sensor kamera depan milik vivo v5. Seperti yang kita ketahui, sensor buatan sony mampu menghasilkan gambar dengan kualitas yang bagus, tajam dan jernih. jadi untuk kuelitas kamera sefie tak peru di ragukan lagi.
Pada kamera depannya tersedia berbagai fitur yang dapat membuat hasil foto selfie anda menjadi lebih maksimal seperti daftar dibawah ini.
  • Soft light = Seperti LED flash pada umumnya, namun cahaya yang di hasilkan lebih halus. sehingga hasil foto selfie di tempat gelap atau minim cahaya wajah terlihat lebih natural
  • Mode HDR
  • Beautify = Bisa bikin wajah anda menjadi lebih ganteng atau cantik dengan skin tone yang lebih natural, asal jangan terlalu tinggi.
  • Group selfie = Berfungsi untuk menangkap objek lebih lebar, mirip – mirip mode panorama pada hp android lainnya
Untuk hasil kameranya tak usah di ragukan dan tergolong memuaskan, karena vivo v5s ini menggunakan kamera depan beresolusi tinggi dengan sensor buatan sony yang memiliki reputasi bagus di dunia fotografi.

Fitur Unggulan Vivo V5s Lainnya
App clone = Bisa menggandakan aplikasi, misal WA, BBM, Viber dan untuk aplikasi lain masih menunggu update dari pihak vivo
One handed mode = Layar mengecil, sehingga lebih mudah di operasikan dengan satu tangan
Double tap to wake/sleep = ketuk dua kali layar untuk menghidupkan maupun mematikan layar

Review Kelebihan Vivo V5s
  • Desain cakep dan tipis
  • Layar besar, cocok buat nonton film
  • Layar terlapisi gorilla glass 3
  • Layar agak melengkung dengan teknologi kaca 2,5D
  • Mendukung jaringan 4G LTE
  • Sensor cukup lengkap
  • Memori internal dan RAM Lega
  • Performa multi tasking cepat dan smooth
  • Performa komputasi cukup cepet
  • Performa gaming cukup memuaskan
  • Kamera selfie di atas rata – rata
  • kamera belakang memuaskan
  • Baterai cukup awet dengan SOT sekitar 6 jam 24 menit, Bisa tahan hingga 1 hari lebih (Tergantung pemakaian)
  • Suara lebih bagus, karena sudah di bekali teknologi audio Hi-Fi AK4378
  • Fitur smartslip = Bisa menjalankan dua aplikasi secara bersamaan dalam satu layar

Review Kekurangan Vivo V5s
  • Slot SIM Card masih hybrid

Harga Vivo V5s Indonesia
Vivo V5s harga baru
Rp 3,2 Jutaan
UpdateJuni 2017

Demikian info Harga Kelebihan kekurangan Vivo V5s yang dapat kami paparkan kali ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar